Review Fujifilm X-A3 Jagoan Selfie Wefie

Review Fujifilm X-A3 Jagoan Selfie Wefie

Fujifilm merilis kamera mirrorless untuk melengkapi X-Series. Pada akhir tahun 2016 resmi merilis Fujifilm X-A3 di indonesia.  Fujifilm X-series merupakan series kamera mirrorless entry level, memang diperuntukan bagi orang yang belajar fotografi. Dan produsen Fujifilm menambahkan beberapa  fitur untuk mendukung kebutuhan generasi milenial yang senang berfoto atau selfie, sehingga fitur dan display Fujifilm X-A3 dibuat sangat sederhana.

IMPOVISASI SENSOR

Kemampuan sensor X-A3 kini 24,2 MP, sudah setara Fujifilm XT2 dan XPRO2. Sangat meningkat dari yang sebelumnya 16 MP di X-A2 dan processor yang masih mempertahankan APSC. Berkat improvisasi sensor, resolusi yang dihasilkan gambar dari X-A3 akan jauh lebih jernih dan lebih bagus kualitasnya jika dibandingkan dengan x-series sebelumnya

TOUCHSCREEN LCD

Fujifilm juga menambahkan fitur terbaru yaitu touchscreen LCD. Fitur touchscreen pada X-A3 sendiri dapat digunakan mengakses menu-menu yang tertera di LCD. Pada X-Series fitur tilt LCD sudah menjadi ciri khasnya, layar LCD dapat diputar 180 derajat. Dengan fitur touchscreen dapat kita gunakan sebagai shutter untuk mengambil gambar. Hanya dengan menyentuh layar LCD, dan pemilihan titik fokus bisa juga dilakukan dengan  menyentuh layar. Fitur touchscreen ini sangat cocok dengan kebutuhan milenial yang suka berfoto.

SELFIE MODE, EYE DETECTION AF DAN POTRAIT ENCHANCE

Dengan kemudahan tilt LCD 180 derajat dan touchscreen, untuk mode selfie Fujifilm menambahkan fitur terbarunya yaitu Eye Detection dan Potrait Enchance, cara kerja fitur Eye Detection AF secara otomatis kamera akan mendeteksi menyesuaikan fokus ke mata. Kemudian fitur Potrait Enchance cara kerja fitur ini akan mengubah pengaturan cahaya terutama cahaya pada warna kulit menjadi lebih cerah.

VIDEO

Untuk merekam video, Fujifilm X-A3 memiliki resolusi 720p dan 1080p. Sedangkan untuk frame rate ada beberapa pilihan opsi yaitu, 30p, 24p, 50p, hingga 60p.

BODY

Desain retro sangat melekat pada Fujifilm X-A3 ini, meskipun mengusung gaya retro kamera ini tetap stylish di tangan. Bentuk body yang didominasi warna silver serta dilapisi kulit sintetis. Kemudian  untuk bagian layar LCD berukuran 3 inchi yang dapat diputar hingga 180 derajat. Sehingga kamera ini cocok untuk berselfie atau vlog-ing. Serta ukuran yang ringkas dan tergolong ringan akan sangat nyaman apabila dibawa untuk traveling.

KESIMPULAN

Fujifilm X-A3 ini akan pas buat yang mencari kamera entry level khususnya mirrorless.  Kebutuhan fotografi sudah sangat mencukupi, sudah dapat dipastikan akan menghasilkan gambar yang jernih dan beresolusi tinggi. Jika  kamu mempertimbangkan body yang ringan dan ringkas untuk kamera traveling, kamu bisa memilih Fujifilm X-A3.

Fujifilm X-A3 bisa kamu sewa di ASK (Ayok Sewa Kamera) mulai 90.000 aja
Hubungi CS kami di 085100583696 (klik no di samping)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *